Skip to main content

Ain Shams Sore ini

Ku sendiri duduk dipojokan Masjid yang sepi
Ain Shams sore ini tampak berseri
Seperti biasa ku pandangi sekitar diri
Hanya kutemu muda-mudi yang berwarna-warni
Tak lengang dari fikirku indahnya Ain Shams sore ini
Kampus tercinta empat tahun telah kududuki
Ku lihat ada CINTA terpaku dalam hati
Ku rasa ada SAYANG terpampang dalam diri
Akan indahnya kampus yang menjulang tinggi
Empat tahun bak sinar matahari
Kecepatan sinarya tembus cepat menerangi bumi
Dan apakah yang tlah ku dapat dari Ain Shams ini?
Termenung ku berfikir menyendiri,
Menyelami lautan memori
Tertegun ku dalam satu fikri
Apakah yang dapat ku bagi kepada Bangsa sendiri?
Ya,
Rasa diri seperti bangsa jahili
Ya,
Rasa diri seperti orang tak mengerti
Ya,
Rasa diri seperti tak berarti
Al-'Ashriiiiiii...
Insan dalam keadaan merugi
Dari usia dini sampai kini
Apakah yang telah ku kerjai?
Apakah yang telah terjadi dengan diri?
Adakah terdapat ilmi dalam 'akli?
Selalukah diri dekat dengan Illahi??
Ain Shams sore ini...
Menguak habis isi qalbi dan fikri...
Rabbii...
Ighfirli Dzanbiiii...


Cairo, 3 November 2008


Comments

Popular posts from this blog

Kerinduan

Wanita memang selalu ingin dimengerti, Wanita memang selalu ingin dipuji, Wanita memang selalu ingin dikasihi, Wanita memang selalu ingin disayangi, Wanita memang selalu ingin dicintai, Sayang, Ketahuilah bagaimana rasa sayang ini Ketahuilah bagaimana rasa cinta ini Ketahuilah bagaimana rasa rindu ini, Sayang ini sangat mendalam Cinta ini sangat menyatu dalam jiwa dan raga Rindu ini sangat menggebu,  Mengalir dalam darah Melebur dalam tulang dan rusuk kehidupan Menghembus dalam setiap nafas Sayang, Inginku kau tau itu Inginku kau mengerti itu Inginku kau selalu tau Bahwa aku selalu merindukanmu Bahwa aku selalu menanti kehadiranmu Bahwa aku selalu menunggu kedatanganmu Sungguh rindu ini, Sangat menyiksaku, Selalu dan selalu, Kan ku ucapkan selalu untukmu Really I love you Really I need you Really I miss you For my love hubby: I LOVE YOU Really I miss the time together

:: Being Model part.1 *Lady in Red* ::

Taken 21-04-2007 http://up2datetrimoda.com/ :: Summer style with eyeglasses ::

Tak sebenar yang kau katakan

" Udahlah Yasmin, kenapa mesti kamu pikirkan hal itu!!!" Cairo malam ini, terasa sunyi dan sepi, bulan pun tak menampakkan wajahnya yang putih bersinar menerangi alam, hewan-hewan malam pun tak terdengar suaranya sama sekali, entah pada sembunyi kemana aku pun tak tahu. Aku yang sedang duduk santai memandang ke arah langit yang suram, sambil mendengarkan lagu favoritku " Je ne Vous oblie pas" Celine Dione dari komputerku yang sangat syarat dengan virus ini, mengingatkanku akan satu hal yang tak pernah ku lupakan. "Uff, hal itu kenapa harus terulang kembali dalam kehidupanku,.." selalu terbesit kata-kata ini diotak dan lubuk hatiku. " Yasmin,.. udah malam,, tidur dulu, lusa kita ujian!!" kata Viona sambil menepuk punggungku, dan buyarlah sudah alam fana ku dengan hayalan-hayalan yang tak menentu. " Vi,... kamu ada waktu gak sekarang?? Hatnami walla…? " belum juga selesai kata-kataku, Viona langsung menjawab,." Fi, Tob'an !!